“Nikmati masa muda” Kata itu bukanlah sesuatu yang asing bagi kita, tapi apakah kata itu masih relevan dengan kondisi pada saat ini? Menurut penelitian American Psychological Association (APA) tahun 2018 berjudul “Stress in America: Generation Z” , anak muda usia 15 sampai 21 tahun adalah kelompok manusia dengan kondisi kesehatan mental terburuk dibandingkan dengan generasi-generasi lainnya. Mereka adalah generasi Z, atau yang diartikan Taylor & Keeter (2010) sebagai orang-orang yang lahir pada tahun 1993 sampai tahun 2005. Adapun dari lima kelompok generasi lainnya yaitu silent generation, baby boomers, generation X, dan millennials, generasi Z merupakan golongan termuda. Penelitian yang dilakukan APA tersebut melibatkan 3500 terwawancara berumur 18 tahun ke atas, dan 300 usia 15 sampai 17 tahun. Menurut penelitian APA tersebut, diperoleh hasil bahwa sebanyak 91% generasi Z mempunyai gejala-gejala emosional maupun fisik yang berkaitan dengan stres, seperti depresi